Paragram Diary: Perjalanan ke Pulau Nami, Menikmati Keindahan Alam Bersalju di Korea Selatan

Paragram Diary: Perjalanan ke Pulau Nami, Menikmati Keindahan Alam Bersalju di Korea Selatan

Korea Selatan bukan cuma Seoul, Busan, dan Pulau Jeju. Nyatanya, ada banyak kawasan indah di negara ini yang layak untuk dijelajahi dan dinikmati. Salah satunya adalah Pulau Nami yang terletak di Sungai Bukhan, sekitar 63 kilometer dari Seoul. Pulau ini menjadi terkenal setelah menjadi lokasi syuting untuk drama Korea yang populer, Winter Sonata, yang populer sekitar tahun 2003 silam.

Untuk mengungkap keindahan sisi lain Korea Selatan, beberapa waktu lalu host Rezy Andriati melakukan perjalanan ke Nami. Dia pun berbagi momen perjalanannya ke sana, dan bahkan mengunggah momen saat salju turun di Korea Selatan. Bagaimana serunya perjalanan ke sana? Berikut catatan perjalanan ke Pulau Nami Paragram Diary hari pertama:

Perjalanan Menuju Pulau Nami

Perjalanan Menuju Pulau Nami Rezy Sampai di Bandara Incheon, Korea Selatan (Doc. Paragram)

Rezy memulai perjalanan dari Jakarta, berangkat dari bandara pada malam hari pada 16 November 2023, sekitar pukul 22.00 WIB. Setelah menempuh perjalanan selama  kurang lebih 6-7 jam perjalanan ke Korea, pesawat landing di bandara internasional Incheon sekitar pukul 08.00 pagi (ada perbedaan waktu 4 jam antara Jakarta dan Korea). Setelahnya, dia pun langsung melakukan perjalanan menuju Pulau Nami.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"