Fakta Upside Down World Yogyakarta, Sensasi Foto Terbalik yang Bikin Instagram Makin Estetik

Fakta Upside Down World Yogyakarta, Sensasi Foto Terbalik yang Bikin Instagram Makin Estetik

Selalu ada alasan untuk pergi traveling ke Yogyakarta. Tidak hanya wisata kuliner, budaya, dan wisaya belanjanya, namun ada destinasi wisata menarik yang bisa bikin instagram kamu makin estetik, namanya Upside Down World.

Destinasi wisata yang berada di Jalan Ring Road Utara 18, Maguwoharjo, Depok, Sleman ini, menawarkan konsep menarik, unik, dan baru yakni menghadirkan ruangan terbalik. Tempat ini bisa menjadi pilihan wisata yang kreatif dan inovatif bersama keluarga, teman maupun orang terkasih.

1. Sensasi Foto Terbalik

1. Sensasi Foto Terbalik Upside Down World (via KSMTour)

Jika umumnya benda-benda berada di bawah, berbeda kalau di Upside Down World. Di sini semua benda berada di atas, menempel pada atap dan dinding, namun enggak jatuh. Sakti banget kan?

Kalau kamu mengira benda-benda tersebut adalah miniatur alias palsu, kamu salah besar. Karena ternyata benda-benda yang diletakkan di atas itu semuanya asli, mulai dari rak, tempat tidur, kursi, dan juga perabotan lainnya merupakan benda asli.

Bahkan objek makanan yang digunakan untuk mempermanis objek foto pada spot foto seperti meja makan merupakan makanan asli.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"