Waduh! Museum Ini Ternyata Simpan Sisa Makanan Para Selebriti, Ada Idola Kamu Gak Ya?

Waduh! Museum Ini Ternyata Simpan Sisa Makanan Para Selebriti, Ada Idola Kamu Gak Ya?

Makanan sisa biasanya berakhir di tempat sampah. Namun, pasangan seniman Michael Bennett dan Francesca Bennett yang ada di Kingsand, Cornwall, England ini melakukan hal yang berbeda. Keduanya membuat museum yang memajang makanan sisa selebriti yang diberi nama The Museum of Celebrity Leftovers.

Museum ini merupakan bagian dari The Old Boat Store Cafe. Di salah satu sudut kafenya, mereka memajang sebuah rak berukuran sedang bercat biru. Di situ, berjejer kubah-kubah transparan berisi potongan makanan sisa atau bekas pembungkus makanan dari para selebriti ataupun tokoh publik ternama di dunia.

Pasangan suami istri ini sudah 9,5 tahun memamerkan koleksi berupa makanan sisa yang pernah dimakan oleh selebriti. Sebelumnya, mereka tidak pernah mengelola kedai makanan dan tidak ada niat untuk membuat sebuah museum. Sebagai informasi, Francesca adalah pelukis dengan cat minyak.

Sisa Makanan Publik Figur (The Guardian)

Sementara Michael lebih senang berurusan dengan kolase dan pop art. Sampai suatu hari, salah satu fotografer legendaris Inggris bernama David Bailey muncul di kafe mereka. Ketika itu, sang fotografer memesan sandwich tomat dan keju. Michael dan Francesca sangat terkesan dengan kunjungan Bailey.

Mereka pun bermaksud untuk mengabadikan momen kedatangan David Bailey ke kafe miliknya. Akhirnya, Michael mengambil sisa sandwich yang tidak dihabiskan Bailey dan menyimpannya. "Kami menyimpannya di dalam kantung kertas selama beberapa waktu," terang Michael dilansir dari The Guardian.

Sekitar satu minggu kemudian, ada selebriti lain yang berkunjung ke kafe tersebut. Selebriti itu adalah Hugh Dennis, yang merupakan seorang presenter sekaligus komedian. Di situ, dia memesan sandwich telur. Lagi-lagi Michael berniat menyimpan sisa makanan artis tersebut.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"