Terungkap, Ternyata Ini Sejarah Cokelat yang Identik dengan Valentine Day

Terungkap, Ternyata Ini Sejarah Cokelat yang Identik dengan Valentine Day
Sejarah Cokelat yang Identik dengan Valentine (Pinterest)

Setelah 2.000 tahun berlalu dan seiring berjalannya waktu, bangsa Eropa mulai melakukan hal yang dilakukan oleh suku Maya ini. Pada Hari Valentine, di Eropa, cokelat selalu ada. Dan, hal itu juga mulai terkenal pada tahun 1861. Saat itu, pembuat permen bernama Richard Cadbury berpikir untuk menjual cokelat pada Hari Valentine.

"Dia mengemasnya dalam kotak berbentuk hati yang dihiasi sekuntum mawar dan gambar Cupid. Itu semua dianggap sebagai simbol romansa populer di kalangan orang Victoria," tulis laman itu.

Nah, sejak saat itulah, Hari Valentine khas dengan cokelat, bunga mawar, dan beragam gambar Cupid atau peri cinta ada di Eropa, hingga meluas ke seluruh penjuru dunia, termasuk Indonesia. Bisa dibilang, perayaan Hari Kasih Sayang seolah tidak lengkap tanpa cokelat.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"