Maknyus! Makanan-makanan yang Paling Diincar Tamu Acara Pernikahan di Gedung, Rela Mengantri Agar Bisa Makan

Maknyus! Makanan-makanan yang Paling Diincar Tamu Acara Pernikahan di Gedung, Rela Mengantri Agar Bisa Makan

Pesta pernikahan  semakin sering didatangi orang-orang setelah dua tahun pandemi terjadi di Indonesia. Tentu tetap dengan protokol kesehatan yang ketat, para tamu bisa memberikan ucapan selamat kepada pengantin yang berbahagia. Setelah memberi ucapan selamat, tentu tamu-tamu dipersilahkan untuk makan makanan yang disediakan.

Jika resepsi pernikahan dilakukan di gedung, biasanya makanan yang disediakan untuk tamu lebih banyak dibandingkan pernikahan yang dilakukan di rumah. Sebab pernikahan di gedung selain tersedia makanan utama atau prasmanan, juga ada makanan-makanan lain di bagian pinggir yang tak kalah banyaknya.

Berikut ini ada beberapa makanan yang menjadi favorit dan incaran para tamu undangan di gedung. Mereka rela mengantri dengan tamu-tamu yang lain demi bisa mendapatkan makanan tersebut. Kalau terlambat datang saja, siap-siap nggak kebagian deh.

Makanan-makanan yang Paling Diincar Tamu Acara Pernikahan di Gedung (Tribunnews.com)

1.    Kambing Guling

Makanan satu ini biasanya jadi favorit nomor satu tamu pernikahan. Bahkan ada saja tamu yang rela makan kambing guling dulu sebelum mengucapkan selamat kepada mempelai. Daging kambing biasanya dipotong kecil-kecil dengan rasa yang gurih dan lezat. Belum lagi kalau ditambah kecap dan acar, pasti tambah enak.

2.    Sate Ayam

Mirip dengan kambing guling, sate ayam juga menjadi salah satu makanan favorit tamu pernikahan. Biasanya sate ayam sudah ditentukan jumlahnya saat dimakan tamu. Biasanya seorang tamu mendapatkan satu sekitar 5 tusuk ditambah dengan lontong tanpa nasi.

3.    Bakso

Bakso juga menjadi pilihan makanan untuk tamu undangan yang banyak diminati. Bakso dengan campuran kuah yang segar dan hangat pasti bakal dicari orang. Tentu porsi yang diberikan tidak sebanyak jika seseorang membeli bakso di penjual bakso pinggir jalan. Biasanya bakso kuah hanya dicampur bihun atau mie kuning.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"