Jangan Terkecoh! Jumlah Kalori Es Buah Setara Nasi Goreng, Hati-hati Buat Yang Lagi Diet

Jangan Terkecoh! Jumlah Kalori Es Buah Setara Nasi Goreng, Hati-hati Buat Yang Lagi Diet

Konsumsi semangkuk es buah dianggap sebagai 'ritual' yang cocok dilakukan setelah belasan jam berpuasa. Es buah sering jadi pilihan menu berbuka puasa karena punya rasa yang menyegarkan dan membantu mengatasi rasa haus dan lapar.

Tak hanya itu, es buah juga banyak dipilih karena dianggap cukup sehat dan rendah kalori lantaran terbuat dari potongan beragam buah yang dipotong dadu, seperti blewah, melon, alpukat, pir, nanas, pepaya, squash sampai nangka. 

Padahal kenyataannya tidak selalu demikian. Jangan terkecoh, es buah memang tergolong makan sehat karena terdiri dari beragam buah yang bermanfaat untuk tubuh. Tapi jumlah kalori yang ada dalam satu porsi es buah ternyata tergolong cukup tinggi. 

Ilustrasi Es Buah 2 (Pinhome)

Coba kamu perhatikan kuahnya. Manisnya es buah seringkali berasal dari air gula atau sirup buah dengan tambahan susu kental manis yang semuanya mengandung pemanis buatan dengan kalori tinggi. Membayangkan bahan-bahan pembuat es buah itu saja sudah menggugah selera.

Namun untuk jumlah kalorinya, satu porsi es buah mengandung 200 sampai 300 kalori dalam takaran normalnya. Jumlahnya bisa sangat besar apabila kita menambahkan bahan-bahan lainnya. Nilai kalori ini pun setara dengan satu porsi nasi goreng.

Pada dasarnya, rata-rata orang dewasa membutuhkan 1000–1200 kalori setiap harinya tidak terkecuali saat sedang berpuasa. Namun selain memenuhi kebutuhan kalori itu, kamu juga perlu memenuhi berbagai nutrisi penting yang diperlukan tubuh seperti karbohidrat, protein, lemak, serat, dan vitamin lainnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"