Cara Membuat Raindrop Cake, Mochi Bening Asal Jepang Yang Viral Karena Mirip Tetesan Hujan

Cara Membuat Raindrop Cake, Mochi Bening Asal Jepang Yang Viral Karena Mirip Tetesan Hujan
Foto: Raindrop Cake (YouTube/MosoGourmet)

1.    Campurkan bubuk agar-agar dan gula pasir ke dalam panci namun jangan nyalakan apinya terlebih dahulu.

2.    Larutkan campuran itu dengan sedikit air. Untuk hasil yang bening seperti kristal, disarankan  menggunakan air mineral.

3.    Setelah larut, tuang seluruh air ke dalam panci sambil terus diaduk. Usahakan tidak ada larutan yang masih mengggumpal ya!

4.    Masak campuran agar-agar dan gula pasir sampai mendidih. Mulai proses masak dengan api besar agar campuran larut dengan sempurna.

5.    Namun setelahnya, kecilkan api dan biarkan larutan mendidih selama 2 menit lagi.

6.    Setelahnya, dinginkan cairan dengan cara merendam panci di dalam baskom berisi es selama 3 menit.

7.    Kalau sudah cukup dingin, tuang larutan agar-agar ke dalam cetakan. Dinginkan atau tunggu sampai set.

8.    Sajikan raindrop cake dengan sirup kuromitsu (atau sirup lainnya) dan bubuk kedelai atau bubuk kacang tanah di sampingnya. Raindrop cake pun siap untuk dinikmati.

 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"