Bernilai Fantastis! Ini 5 Makanan Termahal Di Dunia Tahun 2023, Salah Satunya Dari Indonesia Loh!

Bernilai Fantastis! Ini 5 Makanan Termahal Di Dunia Tahun 2023, Salah Satunya Dari Indonesia Loh!
Italian White Alba Truffles (Tribun)

Italian White Alba Truffles atau truffle alba putih Italia ini menjadi makanan mahal karena sangat langka. Sebab, ini hanya tumbuh di wilayah Piedmont Italia. Tak hanya itu, truffle alba ini juga hanya muncul selama beberapa bulan setiap tahun.

Truffle sendiri merupakan spora sejenis jamur bawah tanah yang bisa dimakan. Truffle punya rasa perpaduan antara sedikit rasa kayu ek dan bawang putih. Untuk harganya, Italian White Alba Truffles bisa mencapai lebih dari US$ 250 atau Rp3,8 juta untuk satu ons.

5. Kopi Luwak

Kopi Luwak (Backpacker Jakarta)

Makanan termahal dunia lainnya ada di Indonesia yakni Kopi Luwak. Awal mulanya kopi ini dibudidayakan di daerah Jawa dan Sumatera sejak zaman Belanda. Seperti namanya, kopi luwak merupakan biji kopi yang sudah dimakan dan dikeluarkan atau sisa kotoran dari luwak atau musang palem Asia. Musang itu adalah sejenis hewan mirip kucing liar Indonesia. 

Dalam saluran pencernaan musang, biji kopi akan difermentasi dan dipecah. Kopi akan dipanen dari kotoran musang, kemudian dicuci bersih dan dipanggang. Jika dipanen di alam liar, satu pon biji kopi luwak bisa berharga US$ 600 atau Rp9,2 juta. Sementara untuk satu cangkirnya bisa dihargai US$ 100 atau sekitarRp 1,5 juta.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"