Sebuah cuitan kembali bikin gempar jagat Twitter nih. Netizen dibikin mikir keras tentang apa yang mereka lihat sendiri.
Yak, cuitan itu berisi sebuah video yang diunggah seorang ilmuwan dan podcaster Dan Quintana. Lewat akun @dsnquintana, dia menulis, "Rabbits love getting stroked on their nose."
Seketika, video yang diunggah akun itu langsung ramai dibanjiri komentar dari netizen. Oh iya, cuitannya viral pula!
Cuitan berisi video itu diunggah pada Minggu, 18 Agustus 2019 lalu. Sebelumnya, video itu diunggah di akun @imgur.
Hingga kini, unggahan video di Twitter itu telah ditonton hingga 11,4 juta kali, berhasil meraup retweet hingga lebih dari 21 ribu. Cuitan itu juga mendapat 84 ribu lebih likes.
Secara sekilas, mata kita emang bisa dikecohkan video tersebut. Video itu sendiri menayangkan kepala hewan yang disebut pemilik akun sebagai kelinci. Sementara, hewan itu bisa dilihat juga sebagai burung gagak. Hmm ....
Banyak sih netizen yag melihat hewan itu sebagai burung gagak dengan paruh sedikit terbuka. Baiklah ... sebut mereka sebagai Tim Gagak. Beberapa dari mereka pun menyebutkan bahwa hewan itu memiliki bulu (feather), dan bukan bulu atau rambut (fur) seperti halnya kelinci.
Ada juga yang bingung, itu kelinci atau burung gagak, sih?! Karena, beberapa netizen yang ikut berkomentar menyebutkan bahwa video itu memperlihatkan kelinci yang sedang menghadap ke kiri.
Di balik itu, pemilik akun yang bernama asli Daniel Quintana buka suara juga akhirnya. Daniel dengan jelas tau banget kalo hewan yang ada dalam video itu adalah ... burung!
"Seperti yang dapat kamu lihat, membran pengelilip tembus pandang melintasi mata secara horizontal dan posisi 'telinga' agak aneh," kata Daniel Quintana.
Sementara menurutnya, kelinci tuh nggak punya membran di matanya kayak si burung gagak itu. Daniel mengaku membagikan dan menulis hewan itu sebagai 'kelinci' agar pembaca berpikir bahwa itu benar-benar kelinci.
"Ilusi burung atau kelinci telah dikenal dalam psikologi dan filsafat, jadi ketika saya melihat sebuah video, saya pikir akan menarik untuk dibagikan," lanjut Daniel.
Ilusi kelinci atau burung memang udah lama diketahui banyak orang. Tapi video itu emang gak sengaja dibuat untuk mengecoh kita aja gengs.
Perekam video itu pun diketahui. Dia adalah Paige Davis. Video itu diunggah lewat akun Instagram-nya @pythonpaige pada bulan Mei 2017 lalu.
Lewat unggahan di Instagram-nya, Davis menyatakan bahwa hewan dalam video itu faktanya adalah ... burung gagak. Davis sendiri diketahui sebagai petugas konservasi burung. Sementara kata Davis, gagak dalam video itu adalah gagak cerdas yang bisa menirukan suara.