Terkini, Kondisi Ade Armando Diungkap Sang Istri: Dia Belum Pulih

Terkini, Kondisi Ade Armando Diungkap Sang Istri: Dia Belum Pulih

Sudah sekitar dua pekan Ade Armando  menjalani perawatan di rumah sakit setelah diduga menjadi korban pengeroyokan saat demo 11 April 2022 yang berlangsung di depan Gedung DPR RI. Nina Mutmainnah istri Ade Armando menceritakan kondisi terkini suaminya saat dilakukan doa bersama untuk Ade Armando yang dilangsungkan secara virtual.

Dosen yang pernah menjadi pejabat di Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) ini mengatakan bahwa Ade masih dirawat intensi di rumah sakit. Dokter nampaknya belum mengizinkan Ade untuk pulang ke rumah karena masih memerlukan proses perawatan yang belum selesai karena terserang pendarahan pembuluh otak.

“Saya tidak bisa menceritakan secara detail ya tentang kondisi Bang Ade sekarang seperti apa, tapi yang jelas dia belum pulih,” ungkap Nina. Sebagai istri, hati Nina seperti masih teriris ketika mengenang kejadian memilukan 11 April yang membuat suaminya jadi korban amukan oknum pendemo.

Terkini, Kondisi Ade Armando Diungkap Sang Istri (Pikiran Rakyat)

“Peristiwa 11 April sudah berlangsung dua minggu, Bang Ade dan kami sekeluarga selama itu berusaha keras menjalani proses yang sukar saya katakan seperti apa persisnya,” katanya. Meski begitu Nina tentu bersyukur keluarganya terus mendapatkan support dari banyak pihak.

Misalnya beberapa rekan Ade yang datang ke rumah sakit untuk mengecek kondisi Ade, termasuk memberikan dukungan moril supaya Ade bisa segera sembuh dan bisa seikit melupakan kejadian itu. “Perhatian dan kasih saya tulus yang kami terima itu sangat menguatkan hati kami, membuat kami merasa bahwa kami tidak sendiri, sekali lagi terima kasih,” jelas Nina.

Sementara itu beberapa oknum pendemo 11 April yang diduga menjadi pelaku pengeroyokan Ade satu per satu sudah diamankan pihak berwajib. Kasusnya pun tetap berjalan. Belum diketahui apakah sebagai korban apakah Ade sudah dimintai keterangan Polisi atau belum terkait masalah ini.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"