Sosok Erina Gudono Dibandingkan dengan Anak Sultan Jogja Jadi Sorotan: Flexing vs Sederhana

Sosok Erina Gudono Dibandingkan dengan Anak Sultan Jogja Jadi Sorotan: Flexing vs Sederhana

Erina Gudono masih menjadi perbincangan usai dirinya sibuk pamer di tengah ramainya masalah RUU Pilkada yang berkaitan dengan suaminya, Kaesang Pangarep.

Di tengah sikap Erina itu, kini ia dibanding-bandingkan dengan Putri Raja Keraton Jogja Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) X, Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Bendara.

Melalui sebuah video lawas, terlihat jika Bendara sempat menunggangi becak seperti layaknya masyarakat biasa. Hal ini langsung membuat publik menganggap bahwa kehidupan GKR Bendara sangat sederhana, dibanding Erina Gudono.

Erina Gudono dan GKR Bendara (via instagram)

Meski begitu, latar pendidikan Bendara juga tak kalah prestige dengan Erina. Wanita kelahiran tahun 1986 ini juga menempuh pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA) di International School of Singapore.

Lalu ia studi S1 dengan jurusan International Hospitality Management Institute, Swiss. Usai menikah, ia melanjutkan pendidikan S2 jurusan warisan budaya di Napier University, Edinburgh, Skotlandia. Di akhir pendidikannya, dia menulis tesis yang mengangkat topik tentang Yogyakarta.

Tak kalah dengan Erina, GKR Bendana juga sempat mewakili DIY di kontes Miss Indonesia tahun 2009. Ia juga masuk ke finalis 10 besar namun tereleminasi ketika masuk ke babak 5 besar.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"