Setelah Gudono meninggal, Erina dibesarkan oleh ibunya sendiri. Pada tahun 2018 ia pun lulus jadi sarjana. Erina mengucapkan terima kasih atas pendampingan ibunya. Hal itu diungkap Erina setelah menjadi seorang Sarjana Ekonomi.
“Alhamdulillah terima kasih mama yg membesarkan aku walaupun harus berdiri sendiri, untuk papa yg sepanjang hidupnya menginspirasi dan doanya selalu menyertai, dan untuk semua keluarga yang cintanya selalu membersamai. Wisuda ini bukan pencapaian tapi gerbang untuk dunia yg lebih besar. Yg aku tau setelah ini masih harus terus bergerak hingga kelelahan itu lelah mengikuti dan masih harus terus belajar hingga keletihan belajar itu letih mengejar. InshaAllah,” tulis Erina.
Sementara itu jelang pernikahan dengan Kaesang, Erina sudah melakukan ziarah ke makam sang ayah. Ia ditemani Kaesang dan keluarganya yang lain. Sepertinya Erina meminta izin dan restu kepada mendiang ayah karena sebentar lagi akan menikah.