Sopir Truk Ini Berhasil Jadi Bupati, Tapi Karier Politiknya Berakhir Menyedihkan

Sopir Truk Ini Berhasil Jadi Bupati, Tapi Karier Politiknya Berakhir Menyedihkan

Nama Tasdi sempat viral dan diperbincangkan setelah Megawati Soekarnoputri membongkar masa lalu pria yang pernah jadi Bupati Purbalingga, Jawa Tengah. Jauh sebelum jadi bupati, Tasdi pernah menjalani hidup susah dengan melakoni profesi sebagai sopir truk. “Ada sopir truk, dia bisa jadi bupati karena dicintai rakyatnya. Namanya Tasdi,” kata Megawati dalam pidatonya di Jakarta belum lama ini.

Meskipun sosoknya dianggap bisa mendatangkan inspirasi, namun Tasdi harus tersandung masalah hukum beberapa tahun silam karena terbukti terlibat kasus korupsi. Padahal selama jadi bupati, Tasdi sosok yang disegani. Ia ditetapkan sebagai tersangka korupsi kasus suap pembangunan proyek Islamic Center Purbalingga.

Dalam fakta persidangan, Tasdi dianggap menerima gratifikasi berupa uang sebesar Rp 115 juta yang masuk ke kantong pribadinya. Tasdi divonis penjara selama 7 tahun dan pada akhir 2022 lalu, ia menghirup udara bebas. Tasdi sebelumnya mengundurkan diri sebagai bupati dan dipecat dari partainya.

Tasdi Sopir Truk Jadi Bupati (Kompas.com)

Mantan sopir truk yang jadi bupati ini mengawali perjalanan politik yang cukup panjang. Dilansir dari Kompas.com, pada Pemilu 1999 Tasdi terpilih menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Purbalingga hingga tahun 2004. Kemudian karier politiknya makin moncer setelah ia jadi Ketua DPRD Purbalingga pada periode tahun 2004-2009 dan 2009-2014.

Tasdi pun terpilih menjadi pimpinan kepala daerah dengan menjadi Wakil Bupati Purbalingga pada tahun 2013 untuk menggantikan Wakil Bupati Purbalingga sebelumnya yang menjadi Wakil Gubernur Jawa Tengah. Dari Wakil Bupati, Tasdi pun memutuskan mencalonkan diri sebagai Bupati Purbalingga dan terpilih.

Pada Pilkada 2015, ia menjadi Bupati Purbalingga berpasangan dengan Dyah Hayuning Pratiwi dalam periode 2016-2021. Sayang seribu sayang, dua tahun menjabat sebagai bupati, Tasdi harus terseret korupsi dan mengakhiri karier politiknya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"