Klarifikasi Wanita yang Digendong Ajudan Prabowo, Cerita Kronologi

Klarifikasi Wanita yang Digendong Ajudan Prabowo, Cerita Kronologi

Keke Afifah adalah wanita yang digendong oleh Mayor Teddy ajudan Prabowo  Subianto saat kampanye di stadion Gelora Bung Karno. Dalam foto yang viral tersebut Mayor Teddy nampak gagah menggendong seorang wanita yang ternyata bernama Keke Afifah. Banyak netizen menduga jika Keke hanya berpura-pura karena masih memegang ponsel.

Dalam akun Instagram pribadinya @its_meekeke, Keke memberikan klarifikasinya kepada netizen. Menurutnya saat kejadian berlangsung suasana di GBK memang sangat padat, belum lagi cuaca yang sangat panas. Pertama Keke berikan penjelasan kenapa dirinya masih memegang ponsel saat digendong. Kalau memang pingsan atau mau pingsan, kenapa masih memegang ponsel?

“Karena sebelum aku di bawa ke atas (panggung) sama orang-orang disitu hp aku memang sudah mau ditolong dan dipegangin sama orang, tapi aku berusaha untuk jaga barang bawaan karena aku kepisah dengan teman-temanku,” tulis Keke.

Ajudan Prabowo (tvOneNews)

Terkait apakah dia pingsan atau tidak, Keke mengatakan dia belum sepenuhnya pingsan namun tubuhnya sudah lemas. “Aku belum 100 % pingsan kok jadi makanya cepet cepet ditolong sama orang tapi aku gak EXPECT akan dibawa ke atas panggung dan diangkat sama beliau (Mayor Teddy) juga,” tulisnya lagi.

Setelah fotonya viral digendong ajudan Prabowo, Keke merasa tak nyaman karena banyak netizen yang menduga dirinya hanya pura-pura pingsan dan hanya ingin mencari sensasi saja. “Karna kejadian ini  mungkin beliau merasa terganggu juga soal ini,” tambah Keke.

Keke menambahkan jika dia hanya meminta bantuan kepada orang di sekitarnya karena matanya sudah gelap dan ingin pingsan. Jadi sama sekali Keke tidak ingin mencari sensasi atau berharap jadi viral gara-gara digendong oleh ajudan Prabowo. 

Tidak sedikit netizen yang langsung merespons klarifikasi Keke. “Bukan krna pingsannya sih, dia pingsan bneran atau ga trserah dia, tp story mba nya mngkin yg mngundang netizen jd gemes sma mba nya,” tulis seorang netizen.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"