Kisah Tragis Fotografer di Balik Foto Terkenal yang Menang Nobel Pulitzer

Kisah Tragis Fotografer di Balik Foto Terkenal yang Menang Nobel Pulitzer

Buat kamu yang hobi sama fotografi, kamu pasti udah gak asing lagi deh sama sebuah karya foto terkenal. Foto itu diberi judul "Starving Child and Vulture". Tau kan?

Btw, kamu tau gak kisah tragis di baliknya? Buat yang belom tau, kisah ini tragis banget, tentang kemanusiaan yang dipertanyaan, jadi sangat emosional. Siap-siap gengs.

Jadi, pada suatu hari tahun 1993, seorang fotografer bernama Kevin Carter, ditugaskan melakukan liputan ke Sudan. Kala itu, Kevin yang berasal dari Afrika Selatan berangkat dari negaranya menuju Sudan.

Ilustrasi, fotografer (unsplash.com)

Kevin ditugaskan untuk meliput pemberontakan yang terjadi di negara itu.

Setibanya di Sudan, Kevin Carter justru menemukan fakta lain. Bukanlah pemeberontakan yang mengerikan di negara itu melainkan kelaparan.

Dalam kunjungan kerjanya itu, Kevin pun tiba di sebuah perkampungan. Tak lama kemudian, Kevin mendengar suara rengekan seorang anak kecil. Kevin pun langsung mencari sumber suara rengekan tersebut.

Setelah itu, Kevin pun menemukan seorang bocah perempuan kecil yang sedang bersujud di lapangan terbuka. Kevin sendiri berdiri tak jauh dari bocah perempuan malang itu.

Starving Child and Vulture, hasil jepretan Kevin Carter (businessofphotography.net)

Gadis kecil itu tidak mengenakan pakaian. Tulang-belulangnya tampak menonjol saking kurusnya. Napas bocah perempuan itu juga terdengar lemah. Dia merintih dan lalu memejamkan matanya.

Nah, gak jauh dari bocah perempuan itu, terlihat seekor burung pemakan bangkai atau burung nasar yang sedang mengintainya. Seolah-olah malaikat pencabut nyawa, burung itu tampak menunggu gadis kecil itu mati dan siap jadi santapannya.

Melihat situasi itu, Kevin hanya bisa tertegun dan diam. Dalam situasi itu, Kevin pun belom segera mengambil kameranya. Kevin cuma pengin menunggu burung pemakan bangkai itu pergi.

Setelah menanti selama 20 menit, burung itu tetep diam di situ dan gak berpindah sama sekali. Momen mengenaskan ini pun langsung jadi dijepret oleh Kevin Carter dan setelah itu langsung pergi.

Sepulangnya dari Sudan, Kevin Carter serahkan foto gadis kecil yang mengenaskan itu. Kemudian, Kevin pun turut menjual foto itu kepada majalan New York Times.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"