Kaesang Pangarep yang merupakan putra bungsu Presiden Jokowi baru-baru ini diwisuda. Doi berhasil namatin kuliah di Singapore University of Social Science (SUSS) pada Rabu (9/10).
Dalam wisuda itu, Pak Jokowi dan Ibu Iriana hadir. Saat itu juga, rupanya Jokowi kebetulan emang ada agenda kunjungan kerja ke Singapura untuk ketemu PM Lee Hsien Loong.
Lebih dari sekedar diwisuda, saat itu Kaesang Pangarep juga dikasih penghargaan khusus dari pihak kampus, loh. Penghargaan itu bernama "Executive Management Programme Alumni Entrepreneurship".
Jadi, mahasiswa lulus dan punya semangat wirausaha tinggi yang berguna buat masyarakat bakal dapet penghargaan ini. Kaesang jadi satu dari 3 mahasiswa yang dapet penghargaan.
Seperti kita tau, Kaesang menjalani beberapa bisnis yang kebanyakan di bidang kuliner. Beberapa di antaranya yang saat ini kita ketahui adalah Madhang.id (aplikasi pemesanan makanan), Kaetering (aplikasi restoran), Sang Pisang (franchise makanan), Hompimpagames (permainan papan), Ternakopi (kopi susu) hingga bisnis kaos yang bernama Sang Javas.
Menurut pihak kampus SUSS, usaha Kaesang itu punya dampak bagi masyarakat. Dia juga dinilai bisa influence di media sosial karena memiliki banyak follower.
Sementara itu, banyak yang baru tau ternyata kalo Kaesang adalah anak presiden Indonesia. Melansir Detik, mahasiswa SUSS nggak terlalu merhatiin sosok Kaesang. Dia dikenal sebagai cowok yang pendiem di kelas selama 4 tahun itu, loh. Makanya, banyak yang kaget saat tau Kaesang adalah anak presiden RI.
Saat wisuda itulah, baru semua mata tertuju pada Kaesang. Identitasnya sebagai putra bungsu Jokowi akhirnya terbongkar. Kaesang sendiri diwisuda bareng pacarnya, Felicia Tissue.