Berkat Makan Sehari Rp 6 Ribu, Wanita Ini Berhasil Beli Rumah Mewah

Berkat Makan Sehari Rp 6 Ribu, Wanita Ini Berhasil Beli Rumah Mewah

Seorang wanita di Jepang melakukan gaya hidup yang super irit. Saking iritnya, ia bahkan menghabiskan biaya hanya Rp 6 ribu per hari untuk makan.

 

Kebiasaan iritnya ini sudah ia lakukan sejak 15 tahun. Hingga kemudian, dirinya berhasil membeli 3 rumah di usia 33 tahun

 

Dikutip dari World of Buzz, wanita tersebut benar-benar membatasi biaya makannya hanya dengan Rp 6 ribu per hari agar bisa menabung lebih banyak.

 

Dengan biaya yang begitu sedikit, ia bisa membeli bahan masakan di supermarket setengah porsi. Lalu, dirinya juga menggunakan bahan masakan dengan kualitas yang rendah.

 

Saat sarapan, biasanya ia cuma makan sepotong roti dan selai. Lalu di siang dan malam hari, biasanya ia cuma makan sepotong ikan dan nasi atau mie sayur udon.

 

Seorang wanita di Jepang habiskan uang makan Rp 6 ribu per hari demi bisa beli rumah mewah (detik)

 

Selain itu, ia juga tak pernah membeli pakaian baru. Tetapi teman-temannya sering memberikannya pakaian bekas yang layak pakai.

 

Semenjak melakukan pengiritan yang ekstra itu, dirinya kini bisa membeli 3 unit rumah di usianya yang masih terbilang muda, yaitu 33 tahun.

 

Perjuangannya itu pun namun membuat banyak orang yang merasa salut. Hal ini ternyata juga dilakukan oleh pria imigran dari Banglades yang tinggal di Malaysia.

 

Hampir 19 tahun lamanya, ia cuma mengkonsumsi nasi dan garam agar bisa menabung membeli rumah.

 

Seluruh gaji per bulannya ia kirimkan ke keluarganya di Bangladesh. Dan dari perjuangannya itu, ia bisa membeli rumah di negaranya dengan harga Rp 2 miliar.

 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"