Dari keterangannya, nasi kucing itu dijual seharga Rp 3 ribu per bungkusnya. Nasi kucing yang dijual di kawasan Tangerang itu sebenarnya emang punya rasa yang enak. Sayang saja, porsinya terlalu mini dan jelas gak akan bikin kenyang.
Kini unggahan milik Upiw itu telah dilihat lebih dari 15,4 juta kali. Hampir 60 ribu netizen memenuhi kolom komentar dengan berbagai tanggapan kocak.
"Bener kak itu nasi kucing, tetapi kucingnya yang kucing baru lahir. Newborn," tulis akun @rienastacie.
"Kalian berpikir nasi kucing itu murah? Salah besar. Lebih mahal daripada nasi warteg," tulis akun @mazhood1.
"Terinya bener-bener tri (re: three, artinya tiga)," tulis akun @muhammadrafi1409.