Dian Pelangi adalah seorang desainer busana muslim yang telah mengubah cara dunia melihat fashion muslim. Dia dikenal karena desain-desainnya yang kreatif dan penuh warna, yang memadukan gaya kontemporer dengan elemen-elemen tradisional.
Karyanya telah dipamerkan di berbagai penjuru dunia, membantu mengangkat citra positif tentang fashion muslim Indonesia. Dian Pelangi pernah menampilkan karyanya di ajang fashion populer dunia mulai dari New York Fashion Week hingga London Fashion Week.
3. Peggy Hartanto
Tak kalah dengan para desainer senior, perempuan ini juga memiliki kemampuan yang tak boleh diremehkan. Peggy Hartanto adalah desainer muda yang muncul dalam dunia mode internasional dengan cepat.
Koleksi-koleksinya yang modern dan inovatif telah dikenakan oleh banyak selebriti dan model terkenal, mulai dari Beyonce, Gigi Hadid hingga Zendaya. Peggy Hartanto telah membuktikan bahwa talenta Indonesia memiliki potensi besar untuk bersaing dalam dunia mode global.
Ketiga desainer wanita Indonesia ini telah menciptakan jejak yang mengagumkan dalam dunia fashion internasional, membuktikan bahwa bakat Indonesia memiliki potensi global. Mereka menginspirasi generasi muda untuk mengikuti jejak mereka dan terus memperkenalkan Indonesia melalui desain dan kreativitas yang luar biasa.