Wow! Peneliti di Italia Sedang Sibuk Bikin Robot Penyelamat Dunia, Bisa Terbang Persis Iron Man

Wow! Peneliti di Italia Sedang Sibuk Bikin Robot Penyelamat Dunia, Bisa Terbang Persis Iron Man

Beberapa peneliti Italia dari Istituto Italiano, lagi sibuk merancang sebuah robot humanoid yang kabarnya bakal bisa terbang dan menyelamatkan para korban bencana alam. Inovasi canggih ini bakal dikembangkan dan diberi sebutan iCub.

Sepertinya, inovasi membentuk iCub ini benar-benar terinspirasi dari para tokoh Marvel yakni Iron Man. Sebab, rencananya iCub bakal dilengkapi dengan sistem propulsi di bagian telapak tangannya yang membuatnya mudah bergerak, berubah arah naik turun, hingga terbang ke udara.

Tim peneliti Istituto Italiano juga yakin kalo robot ciptaan mereka bisa membantu banyak saat situasi bencana alam dan menyelamatkan orang-orang yang terdampak. 

Peneliti Istituto Italiano sedang fokus menciptakan robot penyelamat bencana alam (kumparan.com)

Nantinya, ketika iCub sampai di lokasi tujuan, ia bakal mensurvei lokasi bencana di dalam maupun luar ruangan buat menyelamatkan para korban.

“Gempa bumi dan tsunami Samudra Hindia 2004 menewaskan sekitar 230.000 orang di 14 negara, menyebabkan 140.000 terluka, dan akibatnya 1,74 juta orang harus dirawat dan mengungsi," kata peneliti sebagaimana dikutip IFL Science.

Inilah yang bakal jadi fokus mereka dalam menciptakan robot humanoid agar bisa mengevakuasi dan menyelamatkan korban-korban bencana alam. Bahkan, iCub nantinya juga mampu memanipulasi, seperti memegang objek yang bergerak.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"