Siapa yang paling diterima komunitas gamer untuk menyiarkan konten bermain game mereka secara online? Apakah YouTube Gaming, Twitch, Nimo TV atau bahkan Nonolive? Kayaknya yang dua terakhir kita kesampingkan dulu. Perseteruan terbesar tetap milik YouTube Gaming dan Twitch TV.
Sementara ini Twitch memang secara eksklusif menguasai pasar konten video gaming, khususnya untuk segmen streaming konten. Imbasnya YouTube sebagai pemiliki YouTube Gaming terpaksa akan "mematikan" program tersebut. Untuk kemudian dirombak ulang ke dalam tampilan utama website YouTube.com.
Menurut Kepala Gaming Global YouTube, Ryan Wyatt, saat ini pasar game di website mereka secara kuantitas lebih besar dari yang pernah ada. "50 miliar jam konten Gaming ditonton di YouTube dalam 12 bulan terakhir dan 200 juta pengguna harian yang masuk menonton game setiap hari di YouTube," kata Wyatt dalam tweet-nya.
Pasar ini tentu tidak akan dilewatkan oleh perusahaan. YouTube Gaming sekarang akan ditayangkan di situs utama di “youtube.com/gaming.” Sedangkan YouTube standar sendiri akan ditampilkan di sidebar kiri bersama dengan trending dan YouTube Premium.