Alat Canggih Bikinan Jepang Ini Diciptakan Khusus Buat Para Jomblo yang Pengin Bergandengan Tangan

Alat Canggih Bikinan Jepang Ini Diciptakan Khusus Buat Para Jomblo yang Pengin Bergandengan Tangan
Canggih dan solutif, tapi serem juga ya~ (de24.news)

Di balik tujuannya yang sangat mulia, robot ini jelas unik. Soalnya wujudnya beda dari bentuk robot ada umumnya. Robot ini emang beneran robot tangan, gak ada anggota tubuh lain di robot itu.

Lapisan luar robot itu terbuat dari gel yang lembut dan lentur. Jadi kalo kita menggenggam tangan robot ini, kita berasa kayak sedang menggandeng tangan seseorang.

Selain itu, Osampo Kanojo juga dilengkapi dengan sensor internal yang memungkinkannya untuk menggenggam kembali tangan kita. Terutama ketika kita menekan telapak tangan robot tangan itu.

Karena cuma tangan, robot tangan ini bisa dibawa ke mana-mana. Kalo di bawa keluar, bakal berasa punya gandengan sendiri deh. Bahkan Osampo Kanojo juga dilengkapi fitur untuk menarik tangan kita ke belakang kalo kita berjalan terlalu cepat.

Biar semakin mirip dengan tangan manusia beneran, Osampo Kanojo juga memiliki pemanas internal. Ketika robot itu sedang diaktifkan, maka akan keluar sensasi hangat, jadi kayak menggenggam tangan orang beneran.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"