Hal itu disampaikan oleh sang suami, Raden Brotoseno, dalam jumpa pers di Eka Hospital BSD, yang jadi lokasi persalinan Tata. Walau sempat mengkhawatirkan, namun dia bersyukur karena kondisi ibu dan anak baik-baik saja.
"Jadi, Tata melahirkan diusia kandungan ke-37 minggu. Awalnya perutnya mulas, terus dibawa ke rumah sakit. Pas bertemu dokter, katanya harus ada tindakan operasi caesar," ucap Brotoseno.
"Keputusan itu berdasarkan hasil observasi," lanjutnya. "Tindakannnya, dilakukan jam 20.30 WIB. Alhamdulillah berjalan lancar operasinya," ujar Raden Brotoseno terkait persalinan yang dijalani Tata Janeeta.