Tas Branded Krisdayanti Disorot Saat Masuk ke Pasar, Pernah Ungkap Penghasilan Sebagai Anggota DPR RI

Tas Branded Krisdayanti Disorot Saat Masuk ke Pasar, Pernah Ungkap Penghasilan Sebagai Anggota DPR RI

Tas branded milik Krisdayanti viral saat dikenakan oleh Anggota DPR RI tersebut. Dalam kunjungan kerja (kunker) ke Pasar Singosari, Malang, Jawa Timur, penyanyi itu menggunakan penampilan yang “mahal”. Ibu 4 anak ini membawa tas hermes yang diperkirakan harganya mencapai Rp 71 juta.

Selain pakai tas mewah berharga puluhan juta, istri Raul Lemos ini juga memakai belt merek Prada yang harganya nyaris Rp 10 juta. Belum lagi pakaian serba hitam dan sepatu high heels yang membuat Krisdayanti semakin anggun. Tentu pakaian dan sepatu Krisdayanti pasti harganya tidak murah. Krisdayanti  memang disebut punya beberapa tas mewah Hermes.

Banyak warganet yang mengkritik penampilan mewah Krisdayanti yang terkesan mewah saat mendatangi sebuah pasar. Saat itu sebagai wakil rakyat, Krisdayanti mengecek kondisi pasar dan melakukan pengawasan keamanan makanan-makanan yang dijual di pasar selama bulan Ramadan. “Dewan Perwakilan Juragan (DPJ) atau Dewan Perwakilan Ketum Partai (DPKP) nih yang paling pas untuk ganti nama?,” kata seorang warganet. 

Tas Branded Krisdayanti Disorot (Alif News)

Memiliki tas mahal tentu penghasilan Krisdayanti sebagai Anggota DPR sangat besar. Dalam podcast bersama Akbar Faisal, mantan istri Anang Hermansyah ini terang-terangan membeberkan pendapatan yang diterima sebagai wakil rakyat. 

Untuk gaji pokoknya, Krisdayanti dapat Rp 16 juta. Kemudian ada uang tunjangan-tunjangan yang ditotal mencapai Rp 59 juta. Berarti kisarannya dari gaji dan tunjangan yang didapat Krisdayanti berkisar Rp 75 juta.

Selain itu Krisdayanti juga mendapatkan tambahan dana segar berupa dana aspirasi dan uang kunjungan ketika mendatangi Daerah Pemilihan atau Dapil di Jawa Timur. Dana aspirasi itu memang wajib diterima anggota DPR RI. Nilainya sangat fantastis yakni Rp 450 juta untuk lima kali kegiatan dalam setahun.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"