Azka yang masih ingin tahu kemudian mempertanyakan bagaimana jika seseorang dengan kondisi yang lebih bisa menangkap pelajaran dengan visual seperti yang dialaminya. "Kalau aku belajarnya harus pakai visual?" ujar Azka Corbuzier.
"Untuk urusan ini, nanti kita tidak (belajar) visual dulu. Karena kalau visual, ada risikonya jadi dosa kalau di Islam. Jangankan itu, di Islam itu melihat kemaluan kita sendiri aja kalau tidak ada kepentingannya, makruh atau sesuatu yang seharusnya dihindari," jelas Habib
"Itu aja enggak boleh apalagi liat punya orang lain. Kalau tidak dibawah bimbingan akan bikin nafsunya tidak kekontrol, akan tahu sesuatu yang sebenarnya belum waktunya kalian tahu," pungkas Habib Jafar kepada Nada Tarina Putri dan Azka Corbuzier.