Menurut Felicia, tindakan para wartawan dengan mendatangi rumah sang nenek tidak akan berdampak sama sekali. Feli malah menilai oknum-oknum wartawan itu sedang mempermalukan dirinya sendiri dengan sikap tersebut. "Anda ke tempat kami pun, tidak akan menambahkan kebahagiaan apapun. Malah anda kelihatan mempermalukan diri anda sendiri," pungkas Felicia Tissue.
Diketahui, Felicia Tissue dan Kaesang Pangarep sempat menjalin hubungan selama lima tahun saat keduanya masih sama-sama menempuh pendidikan di Singapura. Bahkan, putra bungsu Presiden Joko Widodo itu sempat berjanji akan menikahinya.
Namun tiba-tiba, hubungan mereka renggang di awal tahun 2021. Tak lama setelanya, beredar foto Kaesang Pangarep dekat dengan wanita lain. Kabar ini sempat membuat nenek Felicia Tissue mendatangi Istana Bogor, Jawa Barat untuk mencari jawaban perihal status hubungan cucunya.
Tapi sayangnya, sang nenek tidak mendapat jawaban atau respon apapun dari keluarga Kaesang. Kini, Felicia dibanjiri dukungan setelah Kaesang Pangarep menikahi Erina Gudono. Banyak netizen yang mendoakan agar Felicia Tissue segera dipertemukan dengan jodohnya.