Kabarnya banyak warganet yang mengirimkan pesan singkat melalui DM ke Instagram Alan, memberitahu jika calon istrinya adalah laki-laki yang berubah jadi wanita. Alan tidak mudah percaya begitu saja. “Luna wanita sejak lahir, meskipun banyak bilang kalau dia dulu laki-laki,saya nggak percaya,” tegas Alan.
Meski tidak menyebut kapan waktu pernikahan dengan Alan, tetapi Lucinta Luna berharap pernikahannya dengan Alan berjalan lancar. “Pernikahan kami bukan pernikahan sejenis karena saya perempuan dan dia laki-laki,” tegas Luna yang ingin bahagia dan melepas masa lalu kelam usai menikah nanti.