Baru beberapa bulan menikah, Rohimah mantan istri Kiwil bercerai dengan suaminya yang berasal dari Turki, Zeki Bayrak. Rohimah menceritakan keputusan itu harus diambil lantaran sang suami tak mau ikut memikirkan nasib ketiga buah hati Rohimah yang tinggal di Indonesia. Seperti diketahui Rohimah tinggal di Turki setelah menikah.
Dilansir dari channel YouTube TRANSTV Official, Rohimah mengatakan saat pindah ke Turki bersama suami, ia memberikan uang Rp 5 juta untuk anak-anaknya selama beberapa bulan. Uang Rp 5 juta itu berasal dari uang Rohimah dan Zeki. “Aku juga menyiapkan bahan-bahan makanan untuk mereka makan, dari beras dan memenuhi kulkas dengan banyak makanan,” ujar Rohimah.
Namun baru 1,5 bulan, Rohimah mendapat kabar dari anaknya jika uang Rp 5 juta itu sudah habis, termasuk bahan makanan. Salah satu anak Rohimah menghubunginya dan bercerita jika kondisi mereka sudah memprihatinkan. “Mereka hanya makan nasi pakai kerupuk, waktu itu waktu bulan puasa,” kata Rohimah dengan wajah sedih.
Rohimah bingung karena ia pun di Turki tidak bekerja. Akhirnya Rohimah memutuskan untuk meminta suaminya mengirim uang untuk anak-anak Rohimah sekitar Rp 1 juta. Sayangnya sang suami menolaknya. Zeki menolak karena anak-anak Rohimah masih memiliki ayah kandung yakni Kiwil.
Rohimah mengatakan kepada Zeki jika Kiwil memang jadi ayah kandung anak-anak, tetapi Kiwil tidak tinggal di Jakarta dan saat itu sulit melakukan komunikasi. Tetap saja Zeki menolak memberikan bantuan uang karena merasa anak-anak Rohimah bukan tanggung jawabnya. “Dia bilang kalau aku itu tanggung jawabnya, sementara anak-anak aku bukan tanggung jawabnya,” ceplos Rohimah.
Rohimah terkejut dengan sikap Zeki. Ia pun marah karena dianggap suaminya tak bisa menerima anak-anak sambungnya. Sebenarnya Rohimah meminta izin Zeki untuk bekerja guna mendapatkan uang untuk anak-anaknya di Indonesia. Namun Zeki melarang Rohimah bekerja.