Begini 5 Momen Keakraban Raffi Ahmad dengan Presiden Jokowi, Meski RANS Entertainment Terancam Diboikot Netizen

Begini 5 Momen Keakraban Raffi Ahmad dengan Presiden Jokowi, Meski RANS Entertainment Terancam Diboikot Netizen

Ancaman RANS Entertainment diboikot netizen karena ikut serta dalam kegiatan silaturahmi relawan Presiden Jokowi beberapa waktu lalu. Ditambah Raffi Ahmad sebagai bos RANS Entertainment ikut hadir dalam acara tersebut dan membuat video yang menuai pro dan kontra dari para warganet. 

Dalam video yang beredar di sosial media, ayah Rafathar dan Rayyanza ini mengatakan bahwa RANS Entertainment ikut menyukseskan acara yang dihadiri oleh ratusan ribu pasang mata. “Alhamdulillah 150 ribu orang datang, RANS yang bikin, keren,” ucap Raffi dengan wajah penuh bahagia.

Raffi yang baru saja kembali ke Indonesia usai menyaksikan langsung Piala Dunia 2022 Qatar menyebut, jumlah orang yang datang ke GBK jauh lebih banyak dibandingkan Piala Dunia. “Ini lebih dari Piala Dunia guys,” tambah Raffi yang sangat bangga mendapatkan kesempatan membantu acara relawan Jokowi lewat RANS Entertainment.

Raffi sendiri memang memiliki hubungan yang cukup dekat dengan Jokowi. Dalam beberapa kesempatan, suami Nagita Slavina ini terlihat bertemu Raffi. Apakah Raffi sudah masuk dalam pusaran politik? Paragram coba merangkum beberapa momen keakraban Raffi dengan Jokowi.

Begini 5 Momen Keakraban Raffi Ahmad dengan Presiden Jokowi, Meski RANS Entertainment Terancam Diboikot Netizen (Lifestyle Okezone)

Diskusi di Era New Normal

Di pertengahan tahun 2020 Raffi bersama sejumlah artis mendatangi Istana Negara untuk bertemu Jokowi. Dalam momen itu Raffi dan Jokowi berbincang tentang dunia hiburan di era new normal. Raffi mendapatkan pesan dari Jokowi agar para pelaku seni hiburan tetap semangat bekerja dengan mengenakan protokol kesehatan yang ketat.

Selfie di Pembukaan Asian Games

Pada acara pembukaan Asian Games tahun 2018, Raffi bertemu dengan Jokowi. Bahkan saat bertemu, Raffi melakukan foto selfie dengan Jokowi dan Iriana Jokowi beserta beberapa pejabat lainnya. “Opening-nya Asian Para Games 2018, kebetulan ketua Inasgoc nya sahabat aku, Anda Okto. Jadi aku dipercaya juga sama dia Alhamdulillah. Jadi aku sendirian nge-host sejam di awal lancar Alhamdulillah,” ujar Raffi kepada wartawan kala itu.

Bersama Rafathar Ketemu Keluarga Jokowi

Pada tahun 2019, Raffi juga mengajak Nagita dan Rafathar anak pertamanya datang ke Istana Bogor, Jawa Barat. Momen itu terasa istimewa karena anak dan cucu Jokowi juga ada, seperti Gibran Rakabuming dan putranya, Jan Ethes. Rafathar dan Jan Ethes pun bertemu dan bermain bersama.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"