Disinggung soal konsep dan adat yang akan digunakan di lamarannya, Rizky Billar mengelak menjelaskan. Ia berdalih agar semua itu jadi kejutan saja nantinya.
"Konsepnya biar nanti kalian saksikan aja tanggal 13 Juni," tuturnya.
Hal yang sama pun ditampiknya saat disinggung soal tanggal pernikahan. Dikabarkan akan digelar tak lama setelah lamaran, Rizky Billar mengunci rapat mulutnya.
"Ya itu rahasia (tanggal nikah), haha," pungkasnya.
Duh, duh kan bikin penasaran ya kalau main rahasia-rahasiaan gini.