Auto Mupeng! Segini Loh Besaran Gaji dan Tunjangan Karyawan RANS Entertainment

Auto Mupeng! Segini Loh Besaran Gaji dan Tunjangan Karyawan RANS Entertainment

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang dikenal sebagai boss yang dermawan dan sangat memperhatikan kesejahteraan karyawan. Tak heran jika RANS Entertainment semakin hari semakin berkembang pesat, dan karyawannya pun semakin banyak.

Sebutan 'sultan' yang diberikan kepada Raffi dan Gigi juga tanpa alasan. Pasangan artis ini memang terkenal kaya raya dan jor-joran untuk soal uang. Publik pun sampai dibuat penasaran dengan besaran gaji dan tunjangan karyawan RANS Entertainment.

# Gaji dan Tunjangan Karyawan RANS Entertainment

# Gaji dan Tunjangan Karyawan RANS Entertainment Konten tentang karyawan RANS (matamata.com)

Kabarnya, Perusahaan RANS Entertainment mampu menggaji karyawannya dengan jumlah yang sangat tinggi. Raffi dan Gigi bahkan disebut-sebut bisa menggaji karyawan barunya sekitar Rp8 juta bahkan lebih. Sementara untuk karyawan lama yang sudah berpengalaman, gajinya bisa mencapai dua dijit.

Tingginya gaji di RANS Entertainment ini terungkap lewat salah satu video yang beredar di Tiktok. Video tersebut menampilkan salah seorang karyawan Raffi dan Gigi, yang mampu membayar sewa kamar kos dengan total Rp3 juta per bulan atau bahkan lebih. 

Video tersebut menampilkan sosok bernama Tiara. Ibunda Rafathar tersebut mengunjungi kamar kos milik Tiara dalam sebuah konten Keluyurans. Kemudian Tiara diintrogasi terkait biaya hidupnya selama bekerja di RANS, termasuk untuk menyewa kamar kos. Dari sana netizen dapat menyimpulkan bahwa gaji di RANS Entertainment sangat tinggi. 

"Kalau kayak gini sih ya, tebak ini berapa?" kata Tiara melansir YouTube Rans Entertainment pada Selasa (6/9/2022).

"Berapa? 5 juta? 2,5 juta? 2 juta? 3 juta?" tebak Nagita Slavina.

"2,8 (juta)," jelas Tiara.

Rupanya biaya Rp2,8 juta itu belum termasuk biaya listrik dan lain-lain. Jadi jika ditotal, Tiara mengaku setiap bulan biasa mengeluarkan sekitar Rp3,2 juta untuk tempat tinggal.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"