Yuk Joging Bareng Pacar, Biar Kamu Dapat 7 Keuntungan Ini

Yuk Joging Bareng Pacar, Biar Kamu Dapat 7 Keuntungan Ini

Jogging biasanya dilakukan ketika pagi menjelang ataupun saat sore hari. Biasanya bisa dilakukan di lapangan, tepi danau, dan di mana pun kamu mau. Kalo biasanya sendirian, buat kamu yang punya pacar, ajak gih. Efeknya akan berbeda kalau kita jogging bareng sama si 'doi'. Pastinya ada beberapa manfaat dari hasil kalian jogging berdua dong.

Dengan jonging mampu melancarkan peredaraan darah. (Pixabay.com)

1. Memperlancar Aliran Darah

Saat berlari, aliran darah akan terpacu lebih cepat dari aktivitas biasanya. Sehingga alirannya lancar dan kadar oksigen pada darah jadi lebih banyak. Dampaknya bikin badan seger dan dapat fokus dalam melakukan kegiatan sehari hari. Apalagi kalau sama pasangan kita, rasanya beda-beda gimana gitu deh.

2. Menguatkan lutut 

Dengan jogging bareng, secara tidak langsung akan menyehatkan lututmu. Menurut penelitian, sering berlari maka akan merangsang pertumbuhan tulang rawan pada lutut. Dan mampu mencegah dari terkena arthritis, alias radang sendi.

Joging bareng dia bisa membakar lemak lho. (Pixabay.com)

3. Menurunkan Berat Badan

Lemak-lemak bandel akan luntur kalau kamu sering joging. Apalagi bareng pacar. Karena lemak lebih banyak digunakan sebagai energi pembakaran. Sehingga, lemak akan keluar lewat keringat. Lumayan banget dengan jogging bisa terbakar berapa kalori sendiri lho.

Semakin jauh dan semakin lama kamu joging, maka akan semakin banyak pula lemak yang terangkat dari dalam tubuhmu. Udah joging bareng pacar, bonusnya langsing lagi, asik kan?

4. Menyehatkan Jantung

Joging bareng pacar kesayangan setidaknya bisa meningkatkan HDL atau kolestrol baik di dalam tubuh kita. Ada beberapa fakta dari sebuah penelitian, bahwa dengan berlari lebih dari 50 menit dapat meminimalisir terkena penyakit kardiovaskular (penyakit jantung). Apalagi kalo sama dia tu adanya selalu deg-degan gimana gitu. Jadi tambah terpacu kan jantungnya hehe....



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"