Sejumlah pekerja medis di Jepang yang tergabung dalam Serikat Perawat Jepang melakukan demo pada peringatan Hari Buruh atau May Day. Protes ini dilayangkan kepada pemerintah Jepang agar bersikap rasional terhadap penyelenggaraan Olimpiade Tokyo 2020. Para pendemo melancarkan sejumlah protes untuk menolak Olimpiade Tokyo 2020 digelar.
1. Perawat bukan pion untuk dikorbankan
twitter.com/irouren
Protes dilancarkan dengan membentangkan spanduk bertuliskan "Bukan Pion yang Bisa Dikorbankan" dilengkapi dengan tulisan "Olimpiade Bukan Event Penting". Serikat perawat menolak gelaran Olimpiade Tokyo 2020 karena dirasa hanya akan membuat beban kerja para perawat bertambah. Sedangkan jumlah perawat yang tersedia di Jepang begitu minim.