Pecahkan Rekor Michel Platini, Cristiano Ronaldo Sah Jadi Raja Gol Piala Eropa

Pecahkan Rekor Michel Platini, Cristiano Ronaldo Sah Jadi Raja Gol Piala Eropa

Dua gol yang dicetak Cristiano Ronaldo pada laga perdana Grup F Piala Eropa 2020, antara Portugal melawan Hungaria, berhasil membawanya meraih rekor baru. Berkat dua gol tersebut, Ronaldo sudah mencetak 11 gol sepanjang penampilannya di Piala Eropa. Dari hasil ini, Ronaldo telah memecahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh pemain legendaris, Michel Platini (Prancis) yang sudah menorehkan 9 gol selama main di piala Eropa. Mengingat gelaran Piala Eropa 2020 masih panjang, torehan gol Ronaldo ini masih bisa bertambah.

en.as.com

Pada laga melawan Hungaria di Puskas Arena, Selasa (15/6/2021) malam WIB, Ronaldo tampil sebagai starter sekaligus kapten Timnas Portugal. Pada awal laga, Portugal cukup kerepotan dengan kokohnya barisan pertahanan Hungaria. Alhasil tidak ada gol tercipta hingga turun minum.

Hungaria cukup tangguh untuk menahan serangan dari Portugal, namun akhirnya pada menit-menit terakhir, tepatnya enam menit menjelang waktu normal berakhir, Raphael Guerreiro berhasil membobol gawang Hungaria. Tim tamu memimpin 1-0. Berkat gol tersebut, Cristiano Ronaldo mulai menunjukkan performanya. Hanya dalam tempo lima menit saja, Ronaldo berhasil menambah dua gol untuk timnya. Portugal pun berhasil mengakhiri laga dengan kemenangan 3-0.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"