Kayak TNI, 5 Olahraga Militer yang Bisa Dilakukan di Rumah, Berani Capek Gak?

Kayak TNI, 5 Olahraga Militer yang Bisa Dilakukan di Rumah, Berani Capek Gak?

Anggota TNI selalu rutin menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh dengan melakukan olahraga. Olahraga yang dilakukan anggota TNI tentu berbeda. Olahraga militer itu biasanya memiliki durasi waktu yang lebih panjang. Jika tertarik melakukan olahraga tersebut, bisa kok dilakukan di rumah dan sekitarnya. Berikut penjelasannya.

Plank

Plank adalah gerakan olahraga yang sering dilatih oleh para anggota TNI. Sebab plank memiliki ragam manfaat, seperti melatoh otot bagian perut dan tulang belakang. Cobalah melakukan plank selama minimal 20 detik untuk satu gerakan. Kemudian selingi dengan istirahat dan memulai gerakan itu kembali. Lakukan plank selama minimal 15 menit.

Push Up

Gerakan olahraga ini sudah populer, termasuk jadi gerakan yang sering dilakukan para anggota TNI. Jangan salah kalau push up tidak bisa dilakukan dengan sembarangan. Push up adalah bentuk latihan fisik yang wajib dijalani anggota TNI. 

Latihan ini bisa mengencangkan otot bagian lengan sekaligus mengecilkan perut, dan tentunya sangat bisa untuk membakar kalori. Untuk memulai push up disarankan tidak langsung dalam waktu lama, minimal 10 kali saja. Namun jika sudah terbiasa coba ditingkatkan menjadi 20 kali, 30 kali, dan seterusnya.

Olahraga Militer yang Bisa Dilakukan di Rumah (Patriot Muda Training Centre)

Pull Up

Olahraga militer satu ini sering dilakukan anggota TNI dalam latihan fisiknya. Sebab pull up bisa menguatkan otot lengan dengan bergelantungan di sebuah pegangan yang lebih tinggi. Cobalah melakukan gerakan pull up ini minimal dua kali dalam sehari dengan intensitas selama 15 kali. Untuk alat penunjang gerakan ini bisa menggunakan pull up bar. 

Burpee

Jenis olahraga ini bisa dibilang cukup rumit karena penggabungan beberapa gerakan. Burpee adalah jenis olahraga kardio untuk melatih kekuatan dan daya tahan tubuh, seperti melompat, squat, plank, hingga push up dalam satu sesi gerakan. Saat melakukan burpee dijamin kalori dalam tubuh sangat banyak yang terbakar.

Bagaimana cara melakukan burpee? Langkah awal dengan posisi berdiri tegak dengan kedua kaki dibuka selebar bahu. Turunkan tubuh dengan sedikit mencodondongkan badan ke depan sambil menekuk kedua lutut, seperti ingin duduk di kursi. Posisi punggung tetap lurus.

Letakkan telapak tangan di lantai di depan kaki dan pastikan kedua lengan tegak lurus dengan lantai.Kemudian tubuh bertumpu pada lengan seperti akan melakukan push up. Lakukan satu kali gerakan push up lalu angkat tubuh dari lantai dengan melompat kaki ke depan. 

Kemudian lompatlah ke atas dengan menggapaikan lengan di atas kepala hingga mendarat seperti posisi semula. Saat mendarat dengan lutut ditekuk dan ambil posisi jongkok dan ulangi lagi langkah itu dari awal.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"