Beberapa dari kamu mungkin akan berpikir kalau gym ball hanya bisa dipakai untuk olahraga ibu hamil yang akan segera melahirkan. Di mana, pemakaian gym ball ini dipercaya membantu ibu hamil untuk memindahkan sang bayi ke posisi optimal sehingga persalinan normal lebih mudah serta mengurangi rasa nyeri persalinan dan nyeri kontraksi.
Padahal sebenarnya, gym ball juga bisa dipakai untuk mengecilkan perut demi memiliki bentuk yang ideal. Berlatih dengan bola gym ini juga dirasa sangat efektif membantu untuk mengecilkan perut buncit karena dalam prosesnya, otot inti pada tubuh dipaksa bekerja ekstra untuk menstabilkan tubuh. Dilansir dari Today.com, ini 5 latihan dengan gym ball untuk mengecilkan perut.
Crunches
Gerakan Crunches (Sports Regras)
Gerakan ini dimulai dengan mengistirahatkan punggung bagian bawah di atas gym ball. Letakkan tangan di belakang kepala dengan hidung mengarah ke langit-langit. Penting untuk diingat untuk menjaga bokong tetap terjepit saat melakukan latihan ini. Kemudian angkat tubuh seperti melakukan sit-up. Ulangi gerakan ini sampai perut merasa lelah.