Squat
Squat merupakan salah satu gerakan yang bisa dilakukan di rumah. Namun meski dianggap mudah jangan salah dalam melakukan gerakannya. Sebab jika salah melakukan squat maka bagian perut tidak akan cepat mengecil sesuai harapan.
Berikut cara melakukan gerakan squat yang benar. Langkah pertama dengan berdiri tegak dengan kak dibuka selebar bahu. Posisikan tangan ke depan dan turunkan tubuh secara perlahan. Tekuk lutut hingga membentuk sudut 90 derajat. Kemudian tahan posisi selama 10 sampai 15 detik kemudian kembali pada posisi semula. Coba lakukan squat selama 10-15 kali secara konsisten.
Selain melakukan olahraga, untuk mengurangi perut buncit bisa dicoba beberapa tips lainnya seperti melakukan diet dan menjaga pola makan. Diet dilakukan untuk menurunkan berat badan dan membuat tubuh terhindar dari obesitas atau kelebihan berat badan. Coba untuk kurangi makanan berlemak, makanan berminyak seperti gorengan, minuman mengandung gula, dan memperbanyak sayur-sayuran, protein tanpa lemak, dan karbohidrat kompleks.
Sebab kelebihan berat badan dan menyebabkan perut buncit bisa memicu beberapa penyakit. Mulai dari penyakit jantung, tekanan darah tinggi, diabetes, dan penyakit mematikan lainnya. Yuk kita hidup sehat dengan olahraga dan menjaga pola makan sebagai cara untuk mengecilkan perut buncit.