Naif Bubar, David Bayu Sebut Tentang Masalah Internal

Naif Bubar, David Bayu Sebut Tentang Masalah Internal

Naif bubar. Padahal grup musik pop sudah berusia 25 tahun. Banyak yang menyayangkan keputusan David Bayu dan kawan-kawannya membubarkan grup musik yang terkenal lewat lagu-lagu seperti Posesif, Televisi, Benci Tuk Mencinta, dan banyak lagi.

Dilansir dari channel YouTube David Bayu Tube, David mengatakan kondisi pandemi COVID-19 yang terjadi di Indonesia membuat keempat personel Naif menjadi jarang bertemu dan memutuskan untuk vakum sementara.

"Memang kalau ditanya bubar memang benar sudah bubar, sebenarnya saya punya usul untuk pengumuman Naif bubar pada ulang tahun Naif ke 25 pada Oktober 2020 silam. Tapi usul itu ditolak oleh Emil, basis Naif kala itu. "Dia khawatir ada sorotan publik, jadi bilang saja vakum,"tutur David.

David Bayu (AyoSemarang.com)

David pun selama berbulan-bulan menyembunyikan hal itu. Saat melakukan wawancara dengan media pun David mengatakan bahwa Naif dalam kondisi yang baik-bak saja. "Saya memegang komitmen itu,"serunya.

Naif pun akhirnya dinyatakan bubar pada awal Mei 2021 ini. Banyak masyarakat kaget dengan hal tersebut. Penggemar banyak yang kecewa. Apakah hal ini ada masalah internal dalamm Naif? David membenarkannya. "Masalah pasti ada, kalau nggak ada masalah malah aneh," ujar David.

Naif (Suara.com)

Tetapi David sudah menganggap ketiga personel eks Naif yang lain adalah keluarga. Bahkan ia lebih lama mengenal mereka dibandingkan kenal dengan istrinya. Setelah tak ada Naif, David mengatakan hubungan dengan eks personel lain tetap baik. 

David lega meski harus bubar, namun Naif tak memiliki hutang untuk merilis lagu atau album baru dengan perusahaan label rekaman. "Mungkin awalnya mau buat sesuatu di ulang tahun ke - 25 tapi nggak jadi," pungkas David.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"