Joy Red Velvet Ungkap Kondisi Kesehatannya Pasca Penampilannya Dikritik Lebih Berisi

Joy Red Velvet Ungkap Kondisi Kesehatannya Pasca Penampilannya Dikritik Lebih Berisi

Penampilan Joy Red Velvet saat tampil dalam Lazada Fest 2023 di Indonesia belum lama ini ramai menuai kritik. Meski banyak yang memuji visual cantik Joy di acara itu, namun ada pula yang memberikan komentar negatif tentang tubuhnya yang dinilai lebih berisi.

Tak lama setelahnya, Joy Red Velvet muncul dan membagikan pesan terbaru untuk ReVeluvs (sebutan fans Red Velvet) lewat platform fans, Bubble. Idol bernama asli Park Sooyoung itu pun mengungkap tentang kondisi kesehatannya setelah sempat hiatus di paruh pertama 2023.

Awalnya, Joy mengaku ragu untuk membahas kondisi kesehatannya karena tidak ingin membuat penggemarnya khawatir. Meski begitu, Joy Red Velvet memberanikan diri untuk mengungkap kalau kesehatannya sempat menurun selama promosi album 'Chill Kill'.

Penampilan Joy Red Velvet Di Lazada Fest Yang Dinilai Lebih Berisi (Nate Pann)

"Hmm… Jadi aku tahu banyak (ReVeluvs) yang penasaran bahkan khawatir dengan aktivitas akhir tahunku. Dan aku dilema apakah harus membagikan hal ini atau tidak, karena ini agak mengkhawatirkan. Namun, aku belum pulih sepenuhnya saat aku hiatus tahun ini," buka Joy.

Selain mengaku bahwa belum terlalu pulih, Joy Red Velvet lantas mengungkapkan apa yang sudah dilakukan untuk mencari solusi. Idol kelahiran 1996 ini memutuskan akan lebih merawat diri sambil mengisyaratkan soal aktivitasnya di tahun depan yang kemungkinan padat.

"Selama promosi terakhirku, segalanya mulai memburuk lagi. Setelah berdiskusi dengan agensi, aku memutuskan bahwa selama sisa tahun ini, aku akan fokus menjaga diriku lebih baik untuk segala sesuatu yang direncanakan pada tahun yang baru," terang Joy Red Velvet.

Kekasih Crush itu pun menyampaikan permintaan maaf jika penampilannya belum maksimal. "Aku tidak ingin apa pun selain berada 100 persen di sana untuk kalian semua, tetapi hal itu tidak berhasil bagiku. Aku minta maaf," lanjutnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"