YG Entertainment (YG) akhirnya angkat bicara tentang kabar Ahyeon hengkang dari BABYMONSTER. Kabar ini cukup mengejutkan karena terjadi hanya sekitar 2 pekan menjelang debutnya bersama BABYMONSTER.
Sebelumnya pada Rabu, 15 November, News1 memuat laporan yang menyebut Ahyeon baru-baru ini meninggalkan YG Entertainment dan BABYMONSTER. Ahyeon diungkapkan keluar dari BABYMONSTER karena alasan pribadi.
Kepergian Ahyeon ini pun membuat girl grup baru YG tersebut akan debut dengan formasi 6 member alih-alih 7 member seperti rencana awal. Tak lama setelahnya, YG Entertainment merilis pernyataan resmi terkait kabar hengkangnya Ahyeon.
Agensi awalnya menyampaikan permintaan maaf karena batal memperkenalkan Ahyeon sebagai member BABYMONSTER. YG lantas membeberkan alasan wanita kelahiran 2007 itu memilih mundur karena masalah kesehatan yang dialaminya.
"Kami minta maaf karena kami tidak bisa memperkenalkan Ahyeon sebagai member BABYMONSTER, tapi kami membuat keputusan ini demi kesehatan sang artis. Kami akan melakukan apa pun untuk mendukung Ahyeon agar sepenuhnya pulih dan kembali dalam kondisi yang baik," terang YG Entertainment.
Rumor hengkangnya Ahyeon sebenarnya sudah berhembus sejak September 2023 lalu. Isu ini mencuat karena Ahyeon tidak terlihat bersama member BABYMONSTER lainnya saat menonton konser BLACKPINK di Seoul. Namun saat itu, YG masih membantah kabar tersebut.