Baru-baru ini, muncul rumor bahwa Jihyo dan Yun Sung Bin berkencang. Mereka yang pertama kali bertemu melalui seorang kenalan, menjadi dekat karena kesamaan minat mereka dalam berolahraga dan dikabarkan telah berpacaran selama setahun.
Menanggapi rumor tersebut, JYP Entertainment menyatakan, “Sulit untuk mengonfirmasinya karena ini adalah masalah pribadi [artisnya]. Kami meminta pengertian Anda.”
Agensi Yun Sung Bin, All That Sports, juga menanggapi, “Karena dia bukan lagi atlet aktif, kami tidak mengatur kehidupan pribadinya. Sulit untuk memastikannya.”
Jihyo yang berusia 27 tahun memulai debutnya sebagai anggota TWICE pada tahun 2015. Tahun lalu, Jihyo merilis album debut solonya “Killin’ Me Good.”
Sementara Yun Sung Bin yang berusia 30 tahun adalah mantan atlet skeleton yang menjadi orang Asia pertama yang memenangkan medali emas cabang olahraga di Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang 2018. Setelah pensiun, Yun Sung Bin bekerja sebagai entertainer yang menjalankan saluran YouTube miliknya sendiri.