Takut Makan Pedes? Kenali Dulu Nih Manfaatnya

Takut Makan Pedes? Kenali Dulu Nih Manfaatnya
Makanan pedes dapat mengurangi lemak. (lifestyle.kompas.com)

4. Mencegah penyakit kanker

Kandungan capcaisin dalam makanaan pedas ternyata juga dapat mencegah atau merusak pertumbuhan sel-sel kanker di dalam tubuh. Perusakan sel-sel buruk itu nggak merusak sel-sel baik di sekitarnya kok. Asyik juga ya manfaat makanan pedes ini.

5. Menyehatkan jantung

Ternyata, kandungan capcaisin yang ada di dalam makanan pedes seperti cabai dapat juga menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan akan meningkatkan kadar kolesterol baik(HDL).

Selain itu kandungan Vitamin A dan C yang ada di dalam makanan pedes dapat memperkuat dinding otot jantung dan sensasi hangatnya dapat melancarkan sirkulasi darah pada tubuh kita.

Makan cabai dapat menyehatkan jantung. (aryanto.id)

6. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita

Kandungan vitamin A dan C di dalam cabai ternyata juga berguna bagi sistem kekebalan tubuh kita loh, gengs. Vitamin tersebut berperan penting di dalam proses proteksi serta meningkatkan kekebalan tubuh kita. Udah gitu, sistem imun tubuh kita pun akan semakin kuat.

Tuhan menciptakan segala sesuatu itu emang bermanfaat semua. Seperti cabai yang jadi bahan di dalam makanan pedas. Gak nyangka ya sob, ternyata makanan pedas banyak banget faedahnya buat kesehatan kita.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"