Jika kamu lagi ngantuk dan lesu banget, ngobrol dengan seseorang bisa membuat pikiranmu aktif kembali. Coba bicaralah dengan rekan kerjamu soal apa pun. Bagus lagi jika diselingi candaan.
6. Tarik Napas Dalam-Dalam
Menarik napas dalam dapat meningkatkan kadar oksigen darah dalam tubuh. Cara ini juga bisa memperlambat detak jantung, menurunkan tekanan darah, dan meningkatkan sirkulasi, yang pada akhirnya membantu kinerja mental dan energi.
Coba tarik napas dalam-dalam sampai perut membesar. Lalu embuskan perlahan. Ulang beberapa kali sampai kamu segar lagi.
7. Minum Air Putih
Dehidrasi bisa menyebabkan kelelahan. Pastikan kamu minum banyak cairan dan makan makanan yang mengandung banyak air seperti buah dan sayuran untuk bisa mengatasi kantuk.
Nah, itu tadi 7 cara ampuh mengatasi rasa kantuk yang suka tiba-tiba hadir di sela-sela aktivitasmu ges. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba ya!