Mengenal Metode Pembekuan Sel Telur yang Dilakukan Dewi Perssik

Mengenal Metode Pembekuan Sel Telur yang Dilakukan Dewi Perssik

Dewi Perssik  memutuskan untuk melakukan pembekuan sel telur. Keputusan ini diambil karena penyanyi dangdut itu dalam waktu dekat akan menikah dan memiliki rencana untuk punya anak. Pembekuan sel telur adalah pilihan tepat karena bisa membantu wanita yang ingin mewujudkan memiliki anak saat dia sudah siap.

Melansir dari Halodoc, pembekuan sel telur disebut juga kriopreservasi oosit matang. Metode ini dipilih wanita untuk menyelamatkan kemampuan wanita agar bisa hamil di waktu yang akan datang. Metode ini memanen sel telur dari indung telur lalu dibekukan tanpa pembuahan dan disimpan untuk digunakan nantinya.

Sel telur yang beku bisa dicairkan dan digabungkan dengan sperma dalam proses di laboratorium. Nantinya hasil penggabungan akan ditanamkan pada Rahim melalui fertilasi in vitro. Bagi wanita yang mau melakukan pembekuan telur disarankan menggunakan obat kesuburan agar membantu tubuh berovulasi dan menghasilkan banyak sel telur untuk bisa diambil dokter.

Dewi Perssik Lakukan Pembekuan Sel Telur (Disway)

Namun diimbau kepada wanita yang mau melakukan pembeluan sel telur memperhatian beberapa hal. Misalnya wanita yang sedang mengidap penyaki autoimun seperti lupus, sedang menjalani pengobatan kanker seperti radiasi atau kemoterapi tidak disarankan melakukan prosedur ini. 

Dalam proses pembekuan sel telur, pasien akan melakukan serangkaian langkah. Langkah pertama adalah persiapan yang dilakukan untuk mengecek kondisi rahim dan kesehatan pasien seperti cek darah hingga skrining untuk mengetahui apakah ada penyakit menular atau tidak.

Langkah berikutnya adalah menstimulasi indung telur agar memproduksi sel telur yang banyak. Cara untuk menstimulai dengan memakai hormon sintetik dan obat-obatan untuk mencegah ovulasi dini.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"