4. Meningkatkan Kemampuan Fisik
Manfaat Minum Kopi di Pagi Hari (via Kompas)
Kopi memang membantu mengatasi rasa kantuk sekaligus meningkatkan kinerja otak. Namun tahukah kamu bahwa kadar kafein di dalamnya juga membantu meningkatkan kapasitas fisik seseorang?
Minum kopi di pagi hari bisa membantu meningkatkan adrenalin seseorang sehingga energi dan semangat bisa meningkat hingga 12 persen. Karenanya, bagi mereka yang bekerja dengan mengandalkan fisik secara intens, disarankan untuk mengonsumsi kafein setidaknya setengah jam sebelum beraktivitas.
Nah, sekarang sudah tahu kan apa saja manfaat minum kopi di pagi hari. Jadi pagi ini sudah minum kopi belum? Meski demikian, perlu diperhatikan bahwa mungkin tak semua orang aman mengkonsumsi kopi. Karenanya, jangan lupa berkonsultasi dulu dengan ahlinya ya!