Seorang penjual es krim ini di Thailand mengungkap sebagian penghasilannya akan langsung disumbangkan ke edukasi masyarakat Buddha, sekaligus untuk keperluan medis mereka. Tapi selain itu, penduduk lokal Thailand menilai es krim ini jadi salah satu cara berbeda untuk mempresentasikan warisan budaya Thailand.
Sebab, identitas kuil yang berada pada es krim ini bisa membuat orang penasaran dan akhirnya menghabiskan lebih banyak waktu untuk mencari tahu tentang detail pagoda (Menara kuil). Bagaimana, kamu tertarik buat coba es krim The Flower of Dawn itu?