Suka Bikin Nastar Tapi Adonannya Terlalu Keras? Yuk, Perhatikan Cara Memanggang yang Benar

Suka Bikin Nastar Tapi Adonannya Terlalu Keras? Yuk, Perhatikan Cara Memanggang yang Benar

Saat membuat kue nastar, kadang-kadang prosesnya tidak berjalan dengan mulus. Pada hasil pertama, mungkin memang belum akan sempurna. Salah satu hal yang menyebalkan ketidakberhasilan itu adalah adonan nastar terlalu keras sehingga tidak bisa dibentuk. 

Lalu, apa sebenarnya penyebab adonan nastar terlalu keras? Simak ya, Ladies. Biar kamu bisa bikin nastar sendiri yang endul dan nggak kalah sama yang dijual di toko-toko. 

Penyebab Adonan Nastar Terlalu Keras

Penyebab Adonan Nastar Terlalu Keras Ilustrasi Kue Nastar Keju (Bukalapak)

Adonan nastar yang kurang sempurna bisa disebabkan dari beberapa faktor, mulai dari cara mengaduk, bahan yang digunakan, hingga proses pemanggangan. Berikut empat penyebabnya:

1. Kurang Kalis

Penyebab adonan nastar terlalu keras yang pertama ialah adonan kue nastar dibuat kurang kalis. Meskipun tidak semua adonan kue kering tidak selalu harus kalis, tapi kalis adalah syarat untuk membuat kue nastar. Jadi gunakan bahan dan adonan yang tepat untuk kue kering seperti nastar.

2. Pengadukan yang Salah

Pengadukan yang salah bisa jadi penyebab adonan nastar terlalu keras. Adonan nastar harus diaduk dengan cara yang benar.

Caranya ialah, seperti mencincang dengan spatula, jangan ditekan-tekan menggunakan tangan. Sebab, panas dari tangan bisa membuat margarin atau mentega meleleh, hasilnya adonan kue pun jadi terlalu keras.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"