Resep Waffle Saus Cokelat yang Fluffy, Kue Manis buat Sarapan

Resep Waffle Saus Cokelat yang Fluffy, Kue Manis buat Sarapan

Kiprahnya di dunia kuliner kembali booming seiring dengan adanya variasi menu bernama crofle alias croissant waffle. Namun, tahukah kamu kalau sudah sejak lama, waffle digunakan sebagai menu andalan beberapa orang dari berbagai belahan dunia. Selain enak dan mengenyangkan, makanan yang satu ini cocok dipadukan dengan berbagai topping yang bisa disesuaikan dengan selera.

For your information, waffle merupakan hidangan penutup asal Belgia. Biasanya, waffle disajikan bersama topping manis seperti saus cokelat, es krim, dan madu.

Nah, disaat PPKM seperti saat ini, kamu nggak perlu pergi ke kafe untuk menyantap hidangan manis ini. Sebab, kamu bisa membuat waffle saus cokelat di rumah.

Kalau tidak tersedia cetakan waffle, boleh saja membuatnya menggunakan teflon biasa. Namun, bentuknya akan berbeda tidak seperti waffle pada umumnya.

 

Berikut resep waffle saus cokelat yang enak dan bisa kamu bikin sendiri di rumah.

Waffle (The Kitchen)

Resep Waffle Saus Cokelat

Bahan:

- 300 gr tepung terigu protein sedang

- 1 sdt baking powder 1

- 1/2 sdm gula pasir halus

- 450 ml susu cair

- 2 kuning telur, kocok lepas

- 2 sdm margarin, lelehkan

- 1/2 sdt garam

- 2 putih telur

- 1 sdm gula pasir halus

Bahan Saus:

- 300 ml susu cair

- 60 gr gula pasir

- 25 cokelat bubuk

- 1/2 sdm tepung maizena

- 100 gr dark cooking chocolate, potong-potong

- 1 kuning telur kocok lepas

Cara Membuat Waffle Saus Cokelat

1. Ayak tepung terigu dan baking powder. Tambahkan gula pasir halus. Aduk rata.

2. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Masukkan kuning telur. Aduk rata. Tambahkan margarin leleh dan garam. Aduk rata. Sisihkan.

3. Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir halus. Kocok sampai mengembang. Masukkan gula pasir halus. Kocok sampai mengembang.

4. Masukkan ke dalam campuran tepung terigu. Aduk perlahan sampai rata.

5. Tuang adonan penuh ke cetakan wafel listrik bulat yang sudah dipanaskan dan dioles sedikit margarin.  Tutup cetakan dan biarkan sampai matang.

6. Saus: Aduk rata susu cair, gula pasir, cokelat bubuk dan tepung maizena. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Tambahkan dark cooking chocolate. Aduk sampai cokelat larut. Matikan api.

7. Ambil sedikit adonan. Tuang ke dalam kuning telur. Aduk rata. Tuang lagi campuran ini ke dalam rebusan susu. Aduk rata. Nyalakan api. Aduk sampai meletup-letup.

8. Sajikan wafel bersama sausnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"