McDonalds beberapa waktu lalu merilis menu baru yang diberi nama Pizza Pie. Menu ini cukup digemari karena memiliki rasa yang nikmat. Bagian luarnya dibuat garing sementara bagian dalamnya diisi dengan isian yang nikmat dengan saus. Rupanya, menu ini terbilang sangat sederhana dan bisa dibuat di rumah sebagai ide jualan dengan harga jual Rp12 ribu sampai Rp16 ribu. Tanpa perlu berlama-lama, berikut resep Pizza Pie ala McDonalds yang dirangkum dari YouTube Dapurumi.
BAHAN KULIT PIE (untuk 6 kulit)
200 gram Tepung Terigu Serbaguna Protein Sedang
1/4 sdt Garam
1/2 sdm Gula Halus
55 gram Margarin
50 ml air
*bahan kulit boleh digandakan ya!
BAHAN ISIAN (untuk 12 isian)
Margarin secukupnya untuk menumis
1 buah Bawang Bombay Kecil
2 siung Bawang Putih
100 gram Smoked Beef/Pepperoni/Sosis/Kornet/Daging Cincang dll
1 buah Paprika (ukuran kecil) bisa ganti cabe besar, buang bijinya.
5 jamur Champignon (kalau tidak ada boleh skip)
3 buah Tomat, rebus, buang kulit lalu diblender halus
1/2 sdt Oregano/Italian herbs
1/2 sdt Garam
1/4 sdt Merica Bubuk
1 sdt Bubuk Kaldu Jamur atau Kaldu lainnya
1 sdm Gula Pasir
1 sdm Saus Tomat
Keju Mozarella secukupnya, tumpuk dan potong-potong
Bahan Pelapis :
1 putih telur, Kocok lepas