Ratusan Cheeseburger Membanjiri Sebuah Acara Pernikahan di Australia

Ratusan Cheeseburger Membanjiri Sebuah Acara Pernikahan di Australia

Nancy Mowad, seorang warga Australia, baru saja menikahi Andrew. Kisah mereka diawali pada pertemuan 6 tahun sebelumnya di rumah sepupu Andrew. Mereka berdua menghabiskan waktu dengan minum dan berdansa. Pasangan baru ini mengatakan bahwa McDonald's adalah makanan pertama mereka.

Mereka berdua jatuh cinta dan Andrew melamar Nancy pada Februari tahun lalu.

Dalam resepsi pernikahan mereka, pasangan ini membagikan ratusan cheeseburger kepada para tamu undangan. Ide ini mereka lakukan lantaran pesta pernikahan hanya berlangsung sekali seumur hidup.

Ketika ditanya, alasan mereka cukup sepele: mereka amat menyukai rasa burger dari restoran makanan cepat saji asal Amerika Serikat itu. Mereka ingin berdansa sambil memakan makanan favorit mereka itu.

Pesta pernikahan mereka digelar di Miramare Gardens, Terry Hills. Mereka juga sudah berkoordinasi dengan manajer acara.

Mereka menyediakan 450 buah cheeseburger untuk para undangan yang disajikan setelah menyantap enam sajian utama. Mereka sungguh ingin membanjiri lantai dansa dengan cheeseburger, mereka pun sadar bahwa banyak keluarga dan teman-temannya yang menyukai hal itu. Maka mereka melakukannya.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"